You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
169 PMKS Terjaring di Jakbar
.
photo Ilustrasi - Beritajakarta.id

169 PMKS Terjaring di Jakbar

Gencarnya penertiban yang dilakukan petugas Satpol PP dan Suku Dinas Sosial Jakarta Barat tak juga membuat wilayah itu terbebas dari penyandang masalah Kesejahteraan sosial (PMKS). Buktinya, sejak Januari hingga akhir April ini, petugas berhasil menjaring sebanyak 169 PMKS dalam operasi yang digelar di delapan kecamatan di wilayah itu.

Ketiga jenis PMKS tersebut masih mendominasi di Jakarta Barat dibanding PMKS lainnya, seperti pekerja seks komersial, anak jalanan, pak ogah, dan pedagang asongan

Ratusan PMKS yang terjaring tersebut terdiri dari pengemis 42 orang, gelandangan 67 orang, dan pengamen 60 orang.

Selama KAA, 5 PMKS Diamankan dari Cawang dan Halim

"Ketiga jenis PMKS tersebut masih mendominasi di Jakarta Barat dibanding PMKS lainnya, seperti pekerja seks komersial, anak jalanan, pak ogah, dan pedagang asongan," ujar Ika Yuli Rahayu, Kepala Suku Dinas Sosial Jakarta Barat, Selasa (28/4).

Dia mengaku kesulitan menertibkan ketiga jenis PMKS tersebut karena pergerakan mereka yang mobile. Meski demikian, pihaknya akan rutin melakukan razia. "Kami akan terus menggelar razia agar Jakarta Barat terbebas dari PMKS," kata Ika.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Salip Jatim, Jakarta Pimpin Perolehan Medali Emas PON XXI

    access_time14-09-2024 remove_red_eye1224 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Klasemen Sementara PON XXI, Jakarta Terus Bayangi Jawa Timur

    access_time13-09-2024 remove_red_eye1123 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Ini Penerima DTKJ Award 2024

    access_time19-09-2024 remove_red_eye1085 personTiyo Surya Sakti
  4. Warga Serbu Pasar Murah di Kelurahan Dukuh

    access_time18-09-2024 remove_red_eye1056 personNurito
  5. Kalahkan Juara Bertahan, Atlet Tarung Derajat Fariuddin Ishafahani Raih Emas di PON XXI

    access_time19-09-2024 remove_red_eye982 personAldi Geri Lumban Tobing